1. Catat apa saja kuliah yang akan kamu ambil.
Bagi mahasiswa tingkat satu (TPB), mata kuliah tidak perlu disusun lagi karena sudah dipaketkan oleh ITB. Tapi bagi mahasiswa tingkat 2 keatas, mata kuliah harus kamu ambil dan daftarkan sendiri. Perhatikan lagi, mata kuliah apa saja yang harus kamu ambil semester ini dan mata kuliah pilihan (luar prodi atau bebas). Perhatikan jadwal kuliahnya usahakan jangan ada yang bentrok, catat ruang kelasnya, sampai dosen pengajarnya, karena menurut beberapa pendapat, dosen pengajar juga memiliki pengaruh dalam penentuan
Forget it!!
2. Sesuaikan jumlah SKS
Jumlah SKS yang akan diambil bisa kamu tentukan dengan berapa nilai kamu di semester sebelumnya (normalnya 20). Semakin tinggi nilai semester sebelumnya, semakin banyak juga jumlah SKS yang dapat kamu ambil. Selain itu, juga sesuaikan dengan seberapa aktifnya kamu satu semester kedepan, jangan sampai ada mata kuliah yang terabaikan karena aktivitas kamu baik menjadi asisten praktikum atau asisten mata kuliah, aktif di organisasi ini itu, atau sering ikut lomba di luar kampus bahkan luar daerah. Akan tetapi ada juga beberapa mata kuliah yang tidak mementingkan absen sama sekali, yang penting kamu ikut kuis (walaupun bobotnya tidak terlalu tinggi, biasanya 10-20%), waktu ujian bisa menjawab pertanyaan yang diberikan, it's no problem. Artinya kamu dapat membagi waktu dengan baik. Tidak semua mata kuliah ataupun dosen pengajar membolehkan atau memberi
3. Bersihkan laptop atau PC
Setelah satu semester sebelumnya penuh dengan tugas dan laporan, dan laptop kamu penuh dengan file yang ditumpuk selama satu semester sebelumnya, alangkah baiknya jika kamu membersihkan semua itu. Pilah mulai dari yang dibutuhkan dan tidak dibutuhkan, filing(?)/arsipkan file-file tersebut ke dalam folder yang sejenis, misal berdasarkan semester --> mata kuliah --> tugas atau e-book atau folder lainnya. Jangan lupa beri nama file yang sesuai dengan isinya agar mudah dicari. Contoh hasil download file '64eac6de-94a2-40c3-ab79-e92c08fb7f2a' diubah sesuai isinya menjadi 'Teknik Proteksi Diferensial Transformator Daya Tiga Fasa'. Sebisa mungkin lakukan backup terhadap file dan folder penting dengan memindahkan ke hardisk eksternal ataupun dengan mengunggahnya ke internet melalui layanan penyimpan data seperti dropbox. Hapus data-data yang tidak penting, tidak perlu, dan seharusnya tidak boleh ada di laptop atau PC.
4. Jangan telat mengisi rencana studi
Waktu pengisian rencana studi biasanya sudah diberitahukan melalui ol.akademik jauh sebelum liburan dimulai(?), dan ingatlah jauh sebelum pukul 00.00 WIB hari pertama pengisian, sudah banyak mungkin ribuan mahasiswa yang sudah antri untuk mengisi, jika kamu baru ingin mengisi pukul 00.05 WIB niscaya kamu akan diletakkan dalam antrian yang kamu tidak akan tahu kapan mendapat giliran (pengalaman mengantri, akhirnya tidur dan baru mengisi pagi harinya). Atau yang paling parah "server down",
5. Jangan lupa perwalian
Inti dari perwalian ya ketemu dosen wali, sedikit cerita tentang rencana studi yang akan diambil, selebihnya cerita tentang liburan kemana, dengan siapa, sekarang berbuat apa. Walaupun kelihatan sepele, hal ini juga harus kamu lakukan, karena beberapa dosen wali menuntut adanya perwalian terlebih dahulu, barulah disetujui rencana studi kamu.
Hal ini tidak berlaku kepada saya yang tidak pernah perwalian, karena memang tidak ada. Yang penting SKS yang diambil sesuai dengan syarat nilai semester lalu. Nanti nya juga bakal disetujui. Hal ini biasa dikenal dengan perwalian online.
6. Nikmati sisa liburan
Setelah mengisi rencana studi, duduk dan diamlah sebentar. Renungkan bahwa sisa liburan kamu hanya tinggal seminggu atau dua minggu lagi. Mungkin beberapa dari kamu akan menyesali kemana perginya hari-hari liburan kamu sebelumnya, mengapa waktu terasa cepat berlalu, banyak hal yang akan mengusik jiwa dan raga. Oleh sebab itu, dengan sisa waktu liburan yang kamu miliki, bayarlah semua itu, jangan sampai ada penyesalan saat masuk awal semester baru. Banyak hal yang bisa kamu lakukan, seperti membersihkan laptop, membersihkan kost-an, mencari alat tulis, kalkulator, bahkan kaos kaki yang semasa liburan, mereka juga pergi liburan.
Kalau masih ada kesempatan untuk berlibur, manfaatkan sebaik-baiknya, pergi melancong kesana kesini, kunjungi banguan ini itu atau menghabiskan waktu bersama keluarga bagi yang merantau. Kalau ga pulkam? Ya nikmati saja hari-harimu dengan senyuman :)
Mungkin sekian dulu, semoga bermanfaat.
P.S sebenarnya ingin menulis dengan bahasa Indonesia yang baik dan benar sesuai kaidah yang berlaku, tapi gagal pakai kali pakai banget
Tidak ada komentar:
Posting Komentar